Yakni sebuah keyboard yang tidak memiliki tombol huruf seperti keyboard pada umumnya.
Keyboard nyentrik ini diperkenalkan oleh Kong Fanwen. No-Key Keyboard tersebut terbuat dari kaca yang menampilkan lambang huruf di permukaannya.
Dikutip detikINET dari Gearlog, Jumat (13/6/2008), keyboard kaca tersebut terdiri kamera dan motion capture untuk menangkap huruf apa yang sedang diketik serta dilengkapi beberapa pencahayaan di dalamnya.
Mungkin gagasan tentang Noy-Key Keyboard ini bisa disebut unik. Namun, bagi kita yang telah terbiasa menyentuh dan merasakan tombol-tombol huruf saat mengetik, akan merasa aneh dengan keyboard yang satu ini.
Belum bisa dipastikan apakah keyboard ini nantinya akan dilempar ke pasaran atau tidak. Kita tunggu saja.